Kamis, 27 November 2014

ASOMATIF 2014

3

Asomatif 2014 Desa Gema Kampar

ASOMATIF

Apa itu Asomatif ? Asomatif adalah kepanjangan dari Aksi Sosial Mahasiswa Teknik Informatika yang di khususkan untuk anak-anak Teknik Informatika UIN SUSKA RIAU. Asomatif ini sudah berjalan selama 6 tahun  yaitu sejak tahun 2009. Asomatif ini berdiri dibawah naungan HMJ TIF UIN SUSKA RIAU. Asomatif itu sendiri merupakan suatu kegiatan kemah sekaligus bakti sosial kepada masyarakat setempat, dengan tempat yang berbeda-beda setiap tahunnya. Nah, gue sendiri mengikuti kegiatan Asomatif ke 6, yaitu tahun ini. Kegiatan yang di laksanakan di Desa Gema. Kegiatan Asomatif yang berjalan selama 4 hari 3 malam ini di mulai pada tangggal 23 Oktober s.d 26 Oktober 2014 alhamdulillah berjalan lancar. Dengan di dampingi oleh para dosen dari Fakultas Sains dan Teknologi khususnyaTeknik Informatika sekaligus di bimbing oleh kakak-kakak senior Teknik Informatika atau di singkat TIF. Dan, alhamdulillah tahun ini para Bapak Dosen dengan senang hati menghadiri acara Asomatif dari awal hingga akhir acara. Seperti biasa acara ini diawali dengan pembukaan acara dan segala harapan agar acara Asomatif tahun ini berjalan lancar.
Asomaif 2014
Dalam perjalanan menuju Desa Gema dengan menggunakan Bus Pariwisata gue satu bis dengan teman-teman kelas gue, yaitu TIF 1'G #wooooo. Aku bersama teman-teman ku di kelas TIF 1 G menikmati perjalan yang kurang lebih 4 jam, agar tidak suntuk tradisi yang pasti dilakukan itu adalah selfi, ahaha. Segala bentuk moment pasti ingin di abadikan, dan kali tidak lupa berbagi foto saat di perjalan di berbagai sosial media. Setibanya kami di sana yaitu sekitar pukul 6 sore. Saat tiba disana kami langsung menuju  tenda untuk meletakkan barang-barang kami didalam tenda. Tapi, sebelum kami masuk tenda, yaaaa kami diberi sedikit salam Hangat dari kakak senior -_- yap, kami diberi sedikit masker kopi. 
Asomaif 2014
 Ikhlas kok kaak, ikhlaas hahaha. Lalu ada pengarahan dari kakak-kakak korlap (Koor. Lapangan), tentang tata tertib selama mengikuti acara Asomatif. Setelah itu kami makan bersama, acara makan bersamanya di lakukan pergrup, tapi tetap pada tempat yang saya, di depan tenda.
Asomaif 2014
      Asomaif 2014      




Game Asomaif 2014

Hehehe, peace ya ka. Itu adalah salahsatu kegitan di hari kedua kami. Cek it out! Berbagai acara di lewati selama Asomatif ini, Dari bangun pagi yang benar-benar pagi hahaha, lalu kita melakukan senam bersama, ada gamesnya juga. berbagai macam game kita coba disini. Ada permainan panjang-panjangan, ada permainan opor sarung, ada permainan Sepak Bola untuk yang cewek, ya ampuun hari itu padahal panas terik, tapi kayaknya mereka senang, hahaha. Mereka ? Ahaha iya mereka, soalnya gue gak ikut main hehehe. Terus cowoknya ada main tutup-tutup pipa gitu. Jadi didalam pipa yang bocor itu ada bola. Jadi peserta harus mengambil bola itu dengan cara mengisi pipa yang bocor dengan air yang di ambil dulu disungai, kalau bola sudah keluar dari pipa (pipanya yang besar dong yaa) kelompok itulah yang menang. Wuuus, pada basah-basahan yang cowoknya. Acara yang melelahkan dihari kedua tapi kita-kita sih have fun aja, iya gak siih ?

                                                        Game Asomaif 2014
                                                        Game Asomaif 2014   


Game Asomaif 2014

Selanjutnya hari ketiga, jreng-jreeeeng inilah hari puncaknya. Hari ini kami akan mendaki gunung di Desa Gema, dengan kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya, mata yang akan menatap setiap rintangan dalam perjalanan, lapisan tekad yang seribu kali lebih keras saat menerima tantangan dari kakak senior lainnya, dan hati yang harus lebih ikhlas dari biasanya, dan sepatu yang haru di relakan karena gamenya. Hahaha, gila. Hari inilah gue harus merelakan sepasang sepatu gue, karna udah gak sanggup untuk di pakai lagi haha. Sepatu gue, gue tinggalin aja tuh di Desa Gema biar jadi-kenang-kenangan. Dan setelah ituuuuuuuuu, menjelang bersih-bersih badan. Ini lah saat yang menyenangkan, tapi mungkin ini adalah saat yang membuat teman-teman ku sedikit malu. Ahahaha, iya. Sore ini adalah waktu pembacaan surat cintaa, cieee yang suratnya kepilih untuk dibacaiiin.
Surat Cinta Asomaif 2014

Jadi ceritanya, pagi-pagi sebelum kami memanjang gunung Gema (lebay) kami itu disuruh membuat suarat cinta sama kakak-kakak Panitia, ya ampuun. Udah gak taudeh mau ngasih sama siapa. Dan pada sore itu, surat salah sat teman aku Eva Erisa dibacain. Ya ampun, banyak yang kecewa adek-adeknya tuh kaak :v. Masak udah di nyatain perasaan mreka eh di tolak sama kakak-kakak panitia, apalagi yang cowok, katanya mereka gak bisa menerima karena mereka , MAHO ? Ya ampuuun, ya. Itulah gelar untuk anak cowok TIF UIN SUSKA, mereka bilang  mereka maho, ahaha. Tapi gue gak yakin tuh :v.

Persiapan Api Unggun Asomatif 2014

Api Unggun Asomatif 2014

 Woooow, malam puncakpun tiba. Walaupun gerimis menghadang acarapun tetap kami laksanakan. Wow, di acara Asomatif inilah gue baru liat apin unggun yang sebesar ini. Soalnya gue dulu enggak pernah ikut acara yang namanya Pramuka, jadi api unggun di Asomatif inilah yang paling besar dan panaaas. ahaha iya panas kalau jarak lo 5cm di depan itu api unggun. Dan di malam ini juga kita-kita menyanyikan yel-yel kelompok yang hanya dipersiapkan selama 1 hari dengan segala aktivitas seharian. Yampun, kacaw haha. Dan malam ini adalah malam yang enggak disangka-sangka. Lo tau ? Jadi sebelum menyalakan api unggun, kami sempat masuk tenda terlebih dahulu untuk mempersiapkan yel-yel kami. Dan saat itu, gue kayak di interogasi sebentar sama kakak-kakak panitia. Ya ampuuum gue panik, kok gue tiba-tiba di datangi itu kakak dan gue dikatain gondok sama kakak itu. Yaaaah, gue mikir macem-macem nih, gue berpikir siap ini gue bakal dikerjain sama kakak-kakak senior. Kayk itu tuh. orang yang mau ulang tahun terus dikerjain sampai nangis, padahalkan ulang tahun guesudah lewat dengan kabar duka (eleeh). Dan yel-yel pun tetap berlanjut. Dan acara yel-yelpun dihentikan sejenak, soalnya ada acara pemilihan King and Queen. Gue sih enggak antusi banget sama yang gituan, soalnya gue masih mikirin waktu kakak-kakak itu mengintrogasi gue. Gue masih cemas gilak. Dan King Asomatif 2014 pun di panggil didepan. Dan ternyata #woooo Kingnya dalah teman kelas gue, dari kelas TIF 1G, si Rahmat Hafiz. Ya ampuun King kali ini tinggi banget -_- ahaha. Daaan, sekarang giliran Queen, gue udah punya tebakan nih siapa yang jadi Quee, itu si Ika. Tapiiii gak disangka-sangka. " Yang terpilih menjadi Queen tahun ini adalah ... Revyca." What ? OMG ? Kakak ini pasti bercanda ? Gue ? Gue mah jadi bingung seketika. Dan guepun maju kedepan dan penyerahan penghargaan pun berlangsung. Haaah, gak nyangka banget. Dan saat foto bersama, gue malu. Malu ? Iya malu, soalnya si Hafiz tinggi banget, lah gue ? Kurang tinggi dari hafiz dikit kok :v.
KING&QUEEN Asomatif 2014


KING&QUEEN Asomatif 2014
KING&QUEEN Asomatif 2014



KING&QUEEN Asomatif 2014


    Dan ini adalah hari terkhir, hari dimana kami menuju kampus UIN SUSKA. Tapi sebelumnya kami punya banyak waktu buat selfi-selfian di tempah kami kemah kali ini. Wah, gak sia-sia deh kemah disini. Soalnya pemandangannya seru bingits :D Kamipun mengluarkan aksi-aksi luar biasa saat selfie. Selfi bareng temen, selfi bareng senior, tapi hanya lgak bisa selfi dengan Dosen aaah kecewa dedek bang. hahaha.
Dan kamipun kembali naik bis menuju kampus. Selama di bis yaa, mengheboh lagi.     Gilak, si Amanda malah fotoin orang l tiduur -_- untung gue enggak kena jepret.
Dan sampai di UIN SUSKA. Berakhir pulalah acara Asomatif kali ini. Dan thanks buat kakak-kakak panitianyaaaa. Dan thanks juga buat teman-teman gue. Haaah, hari yang melelahkan. Sampai ketemu lagi di Asomatif tahun depaan.  
Ini beberapa foto di hari terakhir Asomatif 2014 :')

Asomatif 2014


Asomatif 2014


Asomatif 2014


Asomatif 2014


Asomatif 2014


Asomatif 2014 -  Revyca Yolivia


Asomatif 2014


Asomatif 2014 TIF G

Asomatif 2014
Asomatif 2014

Asomatif 2014

Asomatif 2014

Asomatif 2014


3 komentar: